Cara Budidaya Melon

Buah melon merupakan buah yang kaya dengan air dan vitamin.Buah melon juga rasanya manis dan juga segar.Cara budidaya dan perawatannyapun tidak sulit- carabudidayapertanian.blogspot.com.

Cara Budidaya Lidah Buaya

Tanaman lidah buaya adalah salah satu jenis tanaman yang banyak manfaatnya.Lidah buaya dapat digunakan untuk obat obatan,bahan kosmetik dan kecantikan,dan makanan.Lidah buaya mudah beradaptasi diberbagai lingkungan terutama tropis - carabudidayapertanian.blogspot.com.

Panduan Cara Budidaya Ikan Koi

Ikan koi merupakan ikan jenis hias yang banyak dipelihara oleh banyak orang karena kecantikan warnanya.Selain itu ikan koi juga dipercaya sebagian orang mendatangkan hoki.Memelihara ikan koi tidaklah sulit,intinya air pada kolam selalu bersih - carabudidayapertanian.blogspot.com.

Cara Budidaya Ikan Lele

Ikan lele dapat hidup diberbagai jenis perairan tawar seperti sungai,danau,rawa,dll.Perawatan ikan lele juga mudah,ikan lele juga bnyak digemari oleh banyak orang untuk dikonsumsi.Sebab ikan lele harganya terjangkau dan berproteintinggi - carabudidayapertanian.blogspot.com.

Cara Budidaya Kroto

Kroto merupakan hewan yang banyak dicari oleh banyak orang terutama pecint burung.Sebab kroto merupakan pakan tambahan yang sangat bermanfaat bagi burung tersebut - carabudidayapertanian.blogspot.com.

Cara mudah budidaya Ikan Lele

Budidaya lele yang menguntungkan,Untuk kita-kita yang ingin melakukan kegiatan budidaya ikan lele baik itu pemula maupun yang sudah berpengalaman.Kita tentunya perlu mengetahui terlebih dahulu beberapa panduan untuk melakukan budidaya ikan lele.Berikut ini terdapat beberapa langkah untuk melakukan budidaya ikan lele sebelum kita memeulai budidaya.Lele merupakan salah satu ikan yang berhabitat asli di air tawar,dan biasanya suka pada tempat yang agak berlumpur.Ikan lele banyak dicari oleh masyarakat untuk dikonsumsi karena dagingnya yang gurih dan bergizi.Selain itu harganya juga yang terjangkau sehingga banyak orang dapat menikmatinya.Untuk melakukan budidaya lele termasuk lebih mudah dari pada budidaya ikan yang lain,akan tetapi kita perlu mengetahui teknik dan cara yang benar supaya hasilnya memuaskan.

Suhu yang normal untuk hidup ikan lele biasanya berkisar 200 c hingga 280 c dan keadaan kolam juga harus terhindar dari limbah baik itu limbah rumah tangga,industri,maupun limbah yang lain.Untuk perairan diusahakan dalam keadaan yang tenang dengan permukaan kolam yang tidak tertutup.

Persiapan kolam

Kalau bisa kolam lele dibuat agak jauh dari perumahan atau lebih baik dibuatkan empang atau kolam khusus yang dekat dengan sumber air,sawah,atu yang lain.Kenapa kolam agak dijauhkan dengan lingkukngan rumah,karena biasanya ikan lele pada kolam akan mengeluarkan bau yang tidak sedap dari kolam yang ditimbulkan dari sisa makanan dan kotoran yang terkumpul pada kolam.Kita dapat menggunakan kolam terpal,beton,dan tanah sesuai dengan keinginan kita.Untuk kolam terpal kita perlu melakukan pengerukan tanah dengan kedalaman sekitar 50 cm,atau kita tidak perlu melakukan pengerukan juga tidak masalah disesuaikan dengan keadaan lingkungan.Terpal tersebut dapat dipasangkan pada atas tanah dengan dibuatkan rangka dari kayu pada bagian ujung dan samping kolam supaya berdiri kuat.Setelah kolam jadi lakukan pembersihan pada kolam supaya terhindar dari penyakit biasanya dengan menggunakan kapur dolomit yang ditebarkan pada kolam bertujuan supaya tanah kembali asam dan juga mencegah berbagai penyakit.Setelah itu dapat juga dilakukan pemupukan pada kolam dan  air dapat dimasukan pada kolam dengan cara bertahap setinggi sekitar 30 cm dan dibiarkan sekitar 1 minggu.Hal tersebut dilakukan supaya air pada kolam tumbuh plankton sebagai pakan alami untuk ikan lele.

Memilih indukan ikan lele

Ciri indukan jantan
•    Memiliki perut ramping terlihat tidak lebih besar dari punggung
•    Bentuk tulang pada kepala pipih
•    Memiliki warna yang lebih gelap
•    Bergerak dengan sangat lincah
•    Alat kelamin berbentik runcing dan mengeluarkan sperma putih jika dipijat perutnya



Ciri indukan betina
•    Memiliki perut yang bersar atau mengembang
•    Bentuk tulang pada kepala agak mencembung
•    Gerakan tidak selincah jantan
•    Memiliki warna yang lebih cerah dari pada jantan
•    Alat kelamin berbentuk bulat dan bila dipijat mengeluarkan sel telur

Pemijahan

Proses ini merupakan proses dimana anatar indukan jantan dan indukan betina dikawinkan,dimana indukan jantan yang siap kawin memiliki ciri kelamin bewarna merah dan mengeluarkan sperma putih dan indukan betina sel telur telah bewarna kuning.Apabila telah terjadi pembuahan biasanya akn menetas selama 24 jam dan menjadi anakan dan siap dipindahkan.

Pemindahan benih

Jika benih lele telah menetas maka benih ttersebut dapat dipindahkan pada kolam yang lain.Pada kegiatan ini yang sangat perlu diperhatikan ialah keadaan suhu air,karena benih ikan yang telah menetas sangat rentan terhadap perubahan suhu yang tinggi.dan pemindahan biasanya dilakukan pada waktu malam hari.

Pendederan

Proses ini merupakan proses dimana ikan akan dibesarkan sampai berukuran siap untuk dibesarkan.Untuk bagian atas kolam biasanya biberikan peneduh dari tanaman enceng gondok atau plastik supaya suhu air tetap terjaga.Untuk pemberian pakan dapat dilakukan saat ikan telah dipindahkan pada kolam pendederan ini.Sebelumnya ikan tidak perlu diberi pakan karena ikan masih memiliki cadangan makanan.

Pemberian pakan

Pada saatg ikan masih berukuran kecil,pemberian pakan harus sangat diperhatikan.Pertama anakan lele dapat diberikan pakan plankton,jentik nyamuk,cacing kecil hingga anakan berumur sekitar 1 minggu.Setelah itu anakan lele dapat diberikan pakan dari rebusan kuning telur yang telah dilumatkan dengan air.Setelah ukuran lele agak besar dapat diberikan pakan pelet halus.