Ikan gurame dikenal sebaai raja ikan konsumsi air tawar,rasa dagingny lezat menjadikan hidangan gurame bukan sesuatu yang murah.Ikan ini memiliki nilai jual yang tinggi.Gurame yang berfamili Anabantidae ini mempunyai badan pipih kesamping,bila dilihat dari samping ikan berbentuk lonjong,hampir oval.Mulut kecil,rahang atas dan bawah tidak rata.Ada dua jenis ikan gurame yang dikenal dimasyarakat berdasarkan bentuknya yaitu gurame angsa dan gurame jepang.Ikan gurame merupakan salah satu jenis ikan yang suka mendiami perairan yang tenang dan dalam,seperti rawa,situ,waduk,atau danau.Ikan ini tergolong Labirinthyci,yakni dilengkapi dengan alat pernapasan tambahan selain insang.Ikan gurame hanya bisa hidup di kolam yang tidak dapat dengan tumbuhan air.Ketinggian tempat yang cook untuk pemeliharaan ikan ini yakni sampai 800 dpl.Ikan ini akan tumbuh sangat baikpada suhu antara 24-28 derjat celcius.Dibawah suhu 15 derajat ,ikan gurame akan terlambat pertumbuhannya dan berkibat pada perkembang biakannya.Ikan gurame tergolong ikan yang lambat pertumbuhannya,pada tahun pertama mencapai 15 cm,tahun kedua 25 cmdan tahun ke tiga mencapai 30 cm.Namun harganya masih mahal dipasaran dibanding ikan yang lainnya.
Kebiasaan Berkembang Biak
Di alam,ikangurame ternyata dapat berbiak sepanjang musim kemarau.Namun,setelah dibudidayakan dikolam yang baik,ternyata ikan ini mau memijah sepanjang tahun dan tidak tergantung musim.Kematangan terjadi pada umur 2-3 tahun.Ikan ini mempunyai kebiasaan membuat sarang terlebih dahulu dari ijuk atau rumput-rumputan setiap kali mau berbiak.Pada saat perkawinan,telur-telur dimasukkan dalam sarang dan dijaga oleh induk jantan.Namun selesai pemijahan dijaga oleh induk betina.
Memilih Induk Gurame
Ciri indukan betina yang berkualitas:Berumur antara 3-7 tahun,semakin bertambah umur semakin banyak mengeluarkan telur,perut akan membulat dan relatif panjang dengan warna badan terang,sisiknya tidsk cacat dan dan tersusun rapi,perut membesar ke belakang di dekat lubang dubur,bila diraba perut terasa lembek.
Indukan jantan berkualitas:Umur 3-7 tahun,warna badan terlihat gelap dan agak pucat dengan perut lancip di dekat anus,sisik teratur rapi,gerakan lincah.
Pemijahan
Persiapan dilakukan dengan cara kolam dikeringkan beberapa hari,bertujuan mematikan bibit hama dan penyakit,juga untuk memberikan rangsangan bau ampo.Perbandingan antara induk jantan dan betina biasanya 1:1-4.Induk jantan paling sedikit bisa mengawini dua ekor induk betina dalam satu tarikan.Dengan penjagaan oleh induk betina dalam waktu 30-36 jam telur akan menetas,larva akan terapung dengan bagian perut berada diatas,benih akan menghisap sari kuning telur pada badannya.Selama 5 hari benih akan aktif mencari makan.Pakan alami harus sudah tersedia di dalam kolam.Caranay kolam dipupuk dengan pupuk kandang maupun pupuk buatan.Penggantian air seharusnya dilakukan setiap hari dantidak dibuang seluruhnyadisisihkan ¼ nya,kemudian ditambahkan air baru.
Pendederan dan Pembesaran
Setelah berumur satuminggu,benih mulai bisa dideder di kolam yang telah disiapkan.Pendederan bisa dilakukan di kolam yang luasnya 50-250 m2,yang sebelumnya dikeringkan agar bibit penyakit hilang dan kualitas kolamnya diperbaiki.Pemupukan dilakukan sehari sebelum pemasukan air dengan pupuk kandang sebanyak 1kg/m2 kolam.Setelah satu minggu atau 10 hari dari pemupukan,benih sudah bisa ditebarkan dengan pakan alami yang melimpah.Untuk pendederan pertama,benih ditebarkan sebanyak 20-40 ekor/luas kolam.Untuk kolam seluas 50 m2 dapat ditebar benih sebanyak 1000-2000 ekor.Selama pendederan 3 bulan benih baru berukuran 2-3 cm dengan berat 2,5 g/ekor.Setelah pendederan kedua 3 bulan lagi ikan akan tumbuh lebih besar sekitar 5-8 cm dan biasanya sudah mulai dijual oleh petani.Para pembudidaya akan akan membeli ikan yng ukuran lebih besar berkisar 8-11 cm dengan kepadatan 5 ekor setiap 14 m2.Dengan harapan dalam waktu 3-6 bulan,sudah dapat menikmati ikan gurame yang lezat.dan biasanya lebih rela untuk dijual daripada dimakan,karena harganya yang relatif mahal.
0 komentar:
Post a Comment